Gelar Kuliah Umum: Peran Teknik Sipil dalam Strategi Mitigasi Risiko Bencana
29 Januari 2025 Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil
BOJONEGORO, lensanarasi.com - civillian telah menggelar kuliah umum bertempat di Hall Suyitno Bojonegoro pada (23/01/2025).
Kuliah umum ini mengusung tema Peran Teknik Sipil dalam Mitigasi Risiko Bencana yang menghadirkan pemateri yaitu Ir. Irwan Susilo,ST.,MT., IPM selaku Ketua INKINDO Jawa Timur, acara ini di laksanakan di Hall Suyitno Universitas Bojonegoro.
Dr. Nova Nevila Rodhi, ST. MT selaku Kaprodi Program Studi Teknik Sipil, dalam sambutannya menyampaikan tujuan dari kuliah umum bawasannya dapat meningkatkan kualitas dan pengetahuan untuk mahasiswa teknik sipil, dimana menjelaskan hubungan antara jurusan teknik sipil dengan tema yang diambil.
Dalam sambutannya sekaligus pembuka acara Dr. Arief Januwarso, S.Sos., M.Si. selaku Ketua Yayasan mengatakan
" Mahasiswa itu lebih lincah daripada dosen. Tapi saya sangat salut kepada dosen unigoro karena mereka mampu memprediksi kapan musim kemarau dan hujan akan tiba. Sehingga kita itu sudah siap untuk menghadapi bencana seperti itu" Ucapnya.
Dengan semangat kolaborasi dan pengetahuan yang diperoleh, diharapkan para mahasiswa dapat berkontribusi secara bermakna dalam menciptakan solusi yang efektif untuk mengurangi dampak bencana di masa depan.[fdl/ynd/Red]
Rekomendasi
Bikin Melirik! Inilah Alasan Mahasiswa Teknik Sipil UWKS Kompak "PDL-an" Setiap Kamis
17 Januari 2025
RAPAT KERJA WILAYAH IX JAWA TIMUR 2025
14 Januari 2025
Webinar online
7 Desember 2025
Serah Terima Jabatan Koordinator FKMTSI Wilayah IX Jawa Timur
16 Desember 2024